Maarif Online Banyuwangi – Salah satu program dalam rangka menyongsong 1
Abad Nahdlatul Ulama, LP Ma'arif NU Banyuwangi membangun 100 prasasti. Prasasti
tersebut dibangun untuk Menandasi 100 tahun Nahdlatul Ulama yang akan jatuh
pada tahun 1444 H, tepatnya tanggal 16 Rajab 1444 H.
Sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga
perhitungan usia NU ditetapkan menggunakan tahun Hijriyah. Pembangunan prasasti
tersebut akan disebar di lokasi dimana terdapat 100 sekolah/madrasah unggulan
LP Ma'arif NU Banyuwangi. Prasasti tersebut dibangun secara mandiri tanpa ada
bantuan dari pihak manapun, dan ini menunjukkan kemandirian organisasi.
Dalam prasasti tersebut terdapat tulisan
Gerakan Ayo Sekolah NU dan beberapa Logo lembaga dan badan otonom NU. Beberapa
logo lembaga dan badan otonom NU yang akan dicantumkan adalah Pagar Nusa,
Gerakan Pemuda Ansor, NU-Care LazisNU, IPNU, IPPNU, Muslimat NU dan Fatayat NU.
Diharapkan dengan Prasasti ini, masyarakat khususnya warga NU akan menyambut 1
abad NU dengan antusias.
Baca Juga : Sosialisasi Pedoman Penyelenggaraan dan Pengelolaan Pendidikan LP Maarif PCNU Banyuwangi bagi BP3MNU
Zaki Al Mubarok selaku ketua LP Maarif NU Banyuwangi
mengatakan "Prasasti ini dibangun bertujuan untuk mensyiarkan Gerakan Ayo
Sekolah NU kepada Warga NU sekaligus memperingati 1 abad NU"
Desain Prasasti akan memiliki beberapa variasi,
baik dalam bentuk, ukuran dan tulisan yang ada di dalamnya.
"Intinya prasastinya bisa berbagai bentuk,
tapi maknanya tetap mensyiarkan Gerakan Ayo Sekolah NU dan 1 Abad NU" pungkasnya.
BERITA TERKAIT
